Mengandeng Halodoc dan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, Gojek menjalankan kegiatan vaksinasi yang menyasar hingga puluhan ribu mitra driver di Jakarta.
Program vaksinasi ini dilakukan di dua lokasi berbeda mulai 29 April 2021–Kemayoran, Jakarta Pusat dan WestOne City, Cengkareng, Jakarta Barat–melayani sampai 1.500 dosis vaksin untuk mitra driver setiap harinya.
Di saat bersamaan, Gojek juga terus berupaya menghadirkan inovasi yang dapat meningkatkan kepercayaan dan rasa aman masyarakat pengguna layanan.
Salah satunya, saat ini Gojek tengah menyiapkan teknologi yang dapat menginformasikan status vaksinasi mitra driver kepada para pelanggan.
Co-CEO Gojek, Kevin Aluwi, menegaskan keamanan layanan selalu menjadi prioritas perusahaan, apalagi di tengah masa pandemi. Sejak awal, ia mengklaim Gojek terus proaktif terlibat dalam program percepatan vaksinasi Covid-19 pemerintah di berbagai daerah di Indonesia.
“Ini merupakan momen penting karena puluhan ribu mitra driver Gojek mulai bisa mendapatkan vaksin, berkat kerjasama serta dukungan dari Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dan Halodoc,” kata Kevin melalui keterangannya, Sabtu (1/5/2021).
Ia menilai, mitra driver Gojek adalah urat nadi logistik nasional yang menjadi penyedia layanan transportasi serta pengiriman barang dan makanan sehari-hari bagi masyarakat.
“Harapannya, mitra driver bisa melindungi diri sendiri, keluarga mereka dan para pengguna setia layanan Gojek dari risiko paparan virus Covid-19,” ucap Kevin memungkaskan.
Selain Jakarta, vaksinasi kepada mitra driver Gojek telah berjalan di belasan kota lain di penjuru nusantara berkolaborasi dengan berbagai pihak termasuk Halodoc serta otoritas pemerintah di tingkat daerah.